Festival "RIMPU MANTIKA" Kota Bima 2025 Bakal Gemparkan Dunia

Kategori Berita

Iklan Semua Halaman

Festival "RIMPU MANTIKA" Kota Bima 2025 Bakal Gemparkan Dunia

Rabu, 23 April 2025

 





Kota Bima. LONDA POST.COOM. Kadis Pariwisata Kota Bima M.Natsir,M,Pd,M,si selaku Leading sektor penggerak kegiatan Event Festival Rimpu Mantika Kota Bima 2025 ini, optimis pelibatan seluruh elemen masyarakat tahun ini akan semakin ramai dibanding tahun tahun sebelumnya. Hal ini dapat dilihat dari kehadiran masyarakat dilokasi lapangan Serasuba baik sore hari juga malam hari untuk berfoto foto di arena panggung utama maupun di stand stand yang dibangun untuk tempat produk produk karya budaya daerah.


Kepada Media Londa Post M.Natsir paparkan kesiapannya menghadapi jadwal acara dimulai 2 hari kedepan."


Hari ini Rabu 23 April 2025 kesiapan sudah capai 85%, untuk area lapangan pembersihan dan penataan rumput capai 100%, dan Kamis esok panggung utama dan deretan stand stand tempat produk karya budaya akan rampung." Jelasnya.

 
Stand yang tersedia digunakan untuk pelaku UKM  berkisar 70 stand,  ditambah bazar ekraf 24 stand, ditambah lagi deretan diluar lapangan, dan untuk hal hal tekhnis keamananya sudah terukur, tentu saja acara ini adalah acara yang dinantikan masyarakat, seiring visi- Misi Bapak Walikota dan Wakil Walikota Bima " Kota Bima Maju berbudaya dan bermartabat, " ucapnya.


Kadis Pariwisata M.Natsir jebolan Sarjana Pariwisata ini menambahkan, event Pawai Rimpu Mantika ini, bertujuan memperkenalkan budaya Bima, termasuk mendongkrak peningkatan ekonomi masyarakat. Kalau tahun lalu perputaran uang dikisaran Rp 47 Miliar, terdiri dari pembelian sarung, ongkos jahit, hotel, restoran, transportasi dan lainnya, apalagi saat ini harga sarung sudah mencapai 300 rp perlembar jika partisipasi ASN daerah ini dan daerah tetangga yang datang untuk membeli sarung saat event nanti, saya pastikan perputaran uang diatas 50 mlyr." Ucapnya.


TINGKAT PARTISIPASI RAKYAT PADA EVENT RIMPU MANTIKA 2025 INI dapat lihat berdasarkan hasil pantauan dan konfirmasi Londa Post dilapangan, tidak hanya pernyataan sejumlah Lurah di daerah ini, juga berbagai elemen masyarakat mendukung penuh kegiatan Rimpu budaya tanah Bima ini yang merupakan Kebudayaan warisan Leluhur Tanah Bima." Kami siap hadir pada puncak acara event rimpu Mantika 26 April 2025 dan Para Ibu ibu saya kerahkan maksimal untuk hadir." Ucap Lurah Dodu Yahya H.Amin,SE.


Demikian Juga Burhan,Spd Lurah Nungga, Momentum Festival Rimpu Mantika ini. Mengingatkan kita pada masa lalu dimana kaum wanita terutama para gadis keseharianya memakai rimpu sebagai bentuk menjaga nilai budaya bahwa kaum wanita terjaga kehormatannya." Festival Rimpu digelar Pemkot Bima tahun ini pasti lebih semarak, apalagi himbauan Bapak Walikota Bima agar partisipasi masyarakat sangat diharapkan." Ucapnya.


Adapun rentetan kegiatan seni budaya pada event Rimpu Mantika tahun ini sudah terjadwal dalam Skedul diantaranya: Malam 24 April 2025, Kareku kandei, Rawa mbojo, Marawis, Mpa,a ra mpije, Tari teka ra ne'e, atraksi rimpu, Tari peta kapanca. Tari Mpa'a Pedang diperagakan oleh sanggar sanggar Seni Kota Bima.


Sementara untuk malam 25 April 2025, Rampak rebana, tari muna, ntumbu tuta, dan lainya. Berlanjut pada puncak acara malam pembukaan Festival Rimpu Mantika dihadiri Walikota Bima H.Arahman H.Abidin,SE akan  disuguhkan sejumlah kreasi tari budaya daerah dari berbagai sanggar seni budaya Kota Bima.

Sebagaimana info publik. Tahun lalu ada sekitar 70 ribu peserta yang hadir saat event rimpu mantika 2023, bisa jadi di tahun 2025 ini, lebih dari 80 ribu akan hadir memeriahkan acara ini. (Jev londa).